Mobil sejuta umat Toyota Avanza bakal hadir di Indonesia dalam wujud baru. Bertajuk Toyota Avanza Facelift 2015, MPV satu ini nantinya akan memiliki desain baru yang lebih elegan dan gagah. Gambar bocoran All New Toyota Avanza 2015 ini pun sudah menyebar ke dunia maya yang menunjukkan jika MPV satu ini sudah masuk tahap produksi masal dan siap meluncur ke pasaran.
Dari bocoran tersebut terlihat bagian grill dan lampu depan Avanza mendapat perombakan yang signifikan. Lampu yang lebih sipit kini dikombinasikan dengan grill besar yang dibalut bahan chrome di sekitarnya.
Terakhir kali Avanza mendapat penyegaran adalah di awal tahun ini di mana Toyota meluncurkan varian mewah dari Avanza meski hanya bersifat minor facelift.
Tampak perubahan eksterior meliputi fender depan, kap mesin, lampu ekor dan gril yang lebih besar. Dari segi interior Grand New Avanza akan memiliki sistem touchscreen baru dengan konektivitas bluetooth, serta beberapa perbaikan lainnya di sisi dashboard. Tak hanya itu penambahan dari segi headrest pad kursi tengah di baris dua. Yang menarik adalah, lipatan kursi tengah tetap 50:50 meskipun ada penambahan headrest.
Sementara untuk varian Veloz akan memiliki desain yang sedikit berbeda dari versi biasa, yakni lampu proyektor, kisi-kisi atas lebih ramping dan downturned grille besar yang lebih rendah. Bahkan jika diamati, itu lebih mirip Vios.
Sedangkan dari segi interior tak jauh berbeda dengan varian normal, hanya saja nuansa Veloz akan lebih dominan berwarna hitam. Ada tiga titik sabuk pengaman untuk meningkatkan keselamatan.
Dengan desain baru ini, akankah All New Toyota Avanza 2015 ini bakal bisa mempertahankan tahtanya sebagai raja MPV di pasar otomotif tanah air?
Dari bocoran tersebut terlihat bagian grill dan lampu depan Avanza mendapat perombakan yang signifikan. Lampu yang lebih sipit kini dikombinasikan dengan grill besar yang dibalut bahan chrome di sekitarnya.
Terakhir kali Avanza mendapat penyegaran adalah di awal tahun ini di mana Toyota meluncurkan varian mewah dari Avanza meski hanya bersifat minor facelift.
Tampak perubahan eksterior meliputi fender depan, kap mesin, lampu ekor dan gril yang lebih besar. Dari segi interior Grand New Avanza akan memiliki sistem touchscreen baru dengan konektivitas bluetooth, serta beberapa perbaikan lainnya di sisi dashboard. Tak hanya itu penambahan dari segi headrest pad kursi tengah di baris dua. Yang menarik adalah, lipatan kursi tengah tetap 50:50 meskipun ada penambahan headrest.
Sementara untuk varian Veloz akan memiliki desain yang sedikit berbeda dari versi biasa, yakni lampu proyektor, kisi-kisi atas lebih ramping dan downturned grille besar yang lebih rendah. Bahkan jika diamati, itu lebih mirip Vios.
Sedangkan dari segi interior tak jauh berbeda dengan varian normal, hanya saja nuansa Veloz akan lebih dominan berwarna hitam. Ada tiga titik sabuk pengaman untuk meningkatkan keselamatan.
Dengan desain baru ini, akankah All New Toyota Avanza 2015 ini bakal bisa mempertahankan tahtanya sebagai raja MPV di pasar otomotif tanah air?
0 komentar:
Posting Komentar